Aplikasi SMARTGIS Online yang merupakan aplikasi internet dengan bentuk map service yang dapat diakses melalui koneksi internet memiliki aksesibilitas yang tinggi, baik secara ruang maupun waktu hadir untuk mempermudah masyarakat guna melihat dan mendapatkan informasi data Geografis PBB-P2 di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Purworejo.
Selain itu, dengan adanya aplikasi smart map ini diharapkan akan mempermudah pemungut dalam pelaksanaan pemungutan PBB sehingga pendapatan asli daerah bisa meningkat dan pembangunan pun bisa berjalan dengan baik.
Dalam aplikasi smart map ini petugas operator yang masuk dalam Tim Intensifikasi Pemungutan PBB di desa bisa mengetahui lokasi objek yang masih mempunyai tunggakan dengan cepat. Dalam peta akan tampil warna hijau apabila objek tersebut sudah lunas, warna kuning yang masih menunggak dan warna ungu untuk objek fasilitas umum.
Panduan Aplikasi SMARTGIS Online.
- Langkah pertama yang perlu dilakukan yaitu kunjungi halaman Aplikasi SMARTGIS Online dengan alamat https://smartmap.purworejokab.go.id/peta
- Setelah masuk alamat tersebut maka akan muncul tampilan Landing Page.
- Halaman ini merupakan tampilan awal dari Aplikasi SMARTGIS Online. Pada bagian atas, terdapat header yang berisi beberapa menu untuk mengarahkan user pada fitur – fitur Aplikasi SMARTGIS Online diantaranya:
- Map/Peta, fitur ini mengarahkan pada Base Maps dan Batas Administrasi
- Letak Obyek Pajak, dengan memasukkan NOP, fitur ini mengarahkan pada letak objek pajak yang akan dicari.